SURABAYA | bosmobil.com, Melihat tampang Mazda2 hatchback standar memang sudah cukup memenuhi syarat penampilan bagi mereka yang memiliki jiwa muda, namun ternyata bagi Timothius Eric pemilik Mazda2 yang berasal dari Surabaya ini perlua adanya sedikit sentuhan halus lagi guna menyempurnakan tampilannya agar lebih stylish dan berkesan fashion.



Berangkat dari keinginan itu, akhirnya ia pun merombak tampang standar Mazda2 miliknya agar lebih fashionable dan terlihat sporty. Tak lain tak bukan sektor utama yang digarapnya berada pada tampilan luar alias ekteriornya. Setelah mendapat restu dari kedua orang tuanya, langsung ia menggarap berlahan bagian luarnya.







Di mulai dari instalasi bodi kit yang mengambil dari custom Mazda Speed hasil huntingnya sendiri di dunia maya alias internet. “Sebelum membayangkan modifikasi apa yang paling cocok, emang udah direncanakan terlebih dahulu dengan rajin berkunjung ke dunia maya menengok modifikasi yang pas untuk Mazda2 ini bos,” ucapnya.

Dilihat dari tampang modifikasinya memang tak hanya mengesankan fashion dan sporty saja, namun juga sedikit menyenggol ke aroma racing style dengan adanya lip spoiler dan side skirt juga duck tail dibagian bokong belakangnya. Semua garapan bodi kitnya ia serahkan ke workshop Auto Version di Surabaya. Hasilnya pun cukup mengambarkan keingginan benak Eric sebelumya.

Selesai berbicara mengenai sektor eksterior, giliran beralih kebagian interiornya yang juga mendapat sedikit rombakan untuk mengimbangi tampilannya. Tanpa banyak pikir konsep interior pun langsung menuju ke tema sporty dengan menghiasi hampir seluruh bagian panel-panelnya dengan motif carbon dan juga menanggalkan jok standar bawaan pabrik dengan menggunakan Jok Bride Cuga lengkap dengan safety belt Takata. 




Tampilan dan dalaman sudah, tapi rasanya Eric tak puas bila sektor hiburan pun tak ikutan digarap oleh karena itu robakan tajam di sektor audio pun juga dilaksanakan. Head unit standar Mazda2 segera dilengserkan dan diganti dengan Monitor Wqumox, sebagai pendongkrak tenaganya power amplifier keluaran Hitonics juga turut disematkan menunjang speaker di bagian depan, tengah dan belakang yang kesemuanya menggunakan SoundStream dan dikolaborasi dengan subwoofer Target. Alhasil, lengkap sudah garapan modifikasi yang diincar Eric and ready for nampang dan gaya … hehehe….

Data&fakta: 
Eksterior : Full custom bodi kit, lip spiler, side skirt, bumper belakang, rear wing – Custom, stop lamp Depo, Muffler Kakimoto. 
Interior : door trim, plafon, panel-panel – Full Carbon, Jok Bride Cuga + Takata. Audio : Monitor Wqumox, subwoofer Target, Speker depan, tengah, belakang – SoundStream, power Hitonics, Capbank Cubig. Kaki-kaki : Volk Ray Ce 28, per Tein, Rem Brembo 6 pot. 
Workshop : Auto Version

Source: bosmobil.com